Tolak Angin & Kuku Bima capai Penghargaan Bergengsi di WOW Brand Festive Day 2021

Tolak Angin & Kuku Bima capai Penghargaan Bergengsi di WOW Brand Festive Day 2021

PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) melalui dua produk unggulannya yaitu Tolak Angin dan Kuku Bima sukses meraih dua penghargaan bergengsi dari WOW Brand Festive Day 2021, Kamis (25/3/2021) siang. Acara yang diselenggarakan oleh MarkPlus, Inc. dan diikuti oleh 300 brand ternama ini menganugerahkan Tolak Angin penghargaan Gold Champion untuk kategori obat masuk angin herbal. Sementara itu, untuk Kuku Bima sukses mendapatkan Bronze Champion untuk kategori minuman berenergi. Founder & Chairman MarkPlus, Inc Hermawan Kartajaya menjelaskan ada lima aspek yang dilihat awareness, appealing, asking, act, dan advocate (5A). Selain menerapkan konsep 5A, pihaknya menjelaskan, penghargaan ini didasari oleh riset yang dilakukan dengan melibatkan 3.500 responden di Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar.

Dalam keterangan tertulis, Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menjelaskan, terpilihnya Tolak Angin dan Kuku Bima Energi dalam Indonesia WOW Brand Award 2021 menjadi motivasi tersendiri bagi pihaknya untuk terus menjaga setiap kualitas dari produk. “Terpilihnya Tolak Angin dan Kuku Bima Energi dalam Indonesia WOW Brand Award 2021 diharapkan dapat memotivasi kami untuk menjaga dan meningkatkan kualitas produk produk kami agar tetap mendapatkan tempat di hati para konsumennya,” kata Irwan Hidayat. Senada dengan pernyataan tersebut, Senior Product Manager Sido Muncul Ludwig Brasali menjelaskan, menjaga dan meningkatkan kualitas produk merupakan hal utama yang selalu dilakukan oleh Sido Muncul. Ia menilai, jika produk yang dihadirkan berkualitas secara alami orang orang juga akan membantu untuk merekomendasikan produk tersebut

“Kalau produknya baik pasti mereka akan rekomendasikan ke orang lain,” jelasnya. Ludwig Brasali menambahkan, untuk memastikan kualitas Tolak Angin dan Kuku Bima, pihaknya juga melakukan pengujian secara ilmiah. Adapun uji khasiat dan manfaat dari Tolak Angin pernah dilakukan pada 2007 lalu. Pengujian dan riset yang diketuai oleh salah satu guru besar terbaik dari Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Prof. dr. Edi Dharmana, MSc. PhD menyatakan, Tolak Angin bermanfaat untuk melawan infeksi dan/atau menjaga tubuh dari serangan penyakit karena Tolak Angin dapat meningkatkan fungsi fagositosis makrofag dan jumlah sel T.

“Tolak Angin itu sudah ada penelitiannya bukan hanya secara empiris namun juga secara ilmiah misalnya dengan minum tolak angin dapat meningkatkan sel T,” jelasnya. Untuk memastikan setiap produknya berkualitas, Sido Muncul juga membangun laboratorium Research and Development, Quality Control, dan Quality Assurance dengan peralatan lengkap dan modern. Dengan diterimanya penghargaan Indonesia WOW Brand Award 2021, untuk Tolak Angin dan Kuku Bima Energi, menambah jumlah penghargaan yang diterima Sido Muncul, baik untuk corporate maupun brand (produk), diantaranya Halal Award 2019, Indonesia Original Brand 2019, Indonesia Living Legend Brands 2020, Indonesia Best Brand Award 2020, dan Best of the Best Awards 2020.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *